Informasi Teknologi

Cara Pinjam Pulsa Darurat 3 (TRI) Terbaru 2020

Afif Dalma Afif Dalma
July 07, 2020
0 Comments
Home
Informasi
Teknologi
Cara Pinjam Pulsa Darurat 3 (TRI) Terbaru 2020

Seperti yang kita ketahui, Tri (3) merupakan salah satu provider telekomunikasi di Indonesia yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, mulai dari kalangan anak muda hingga orang dewasa. Tentunya hal ini dikarenakan operator Tri memiliki beragam jenis paket data internet dengan harga yang cukup terjangkau, sehingga cocok untuk kantong anak sekolahan.

Selain harganya yang terjangkau, Tri juga memiliki layanan peminjaman pulsa darurat bernama BOS Tri. Tentunya layanan ini sangat membantu para penggunanya yang sedang dalam keadaan darurat pulsa.

Nah, layanan BOS Tri ini merupakan layanan khusus yang diberikan kepada pelanggan kartu Prabayar Tri. Dengan layanan ini, pengguna kartu Tri dapat melakukan pinjaman (hutang) pulsa utama dari operator, yang mana pinjaman ini dapat dikembalikan di lain waktu. Untuk pengembaliannya sendiri, pengguna cukup mengisi pulsa sesuai dengan jumlah yang harus dikembalikan. 

Namun sebelum melakukan pinjaman pulsa Tri, pengguna harus memahami dulu syarat dan ketentuannya, antaralain :
  • Balance Offer System Tri (BOS Tri) adalah layanan berupa penyediaan pulsa utama yang dapat digunakan oleh Pelanggan dengan pengembalian yang dilakukan pada saat pengisian pulsa berikutnya, baik secara sekaligus ataupun beberapa kali pengisian pulsa. 
  • Pengembalian produk dan/atau nominal pulsa akan secara otomatis dilakukan pada saat Pelanggan melakukan pengisian ulang pulsa berikutnya, baik secara sekaligus ataupun beberapa kali pengisian pulsa.
  • Kriteria untuk mengajukan permohonan aktivasi layanan BOS Tri, yaitu pengguna menggunakan nomor Prabayar yang telah diregistrasi dan divalidasi sesuai peraturan registrasi pelanggan yang berlaku, dan nomor tersebut harus dalam keadaan aktif selama lebih dari 90 (sembilan puluh) hari berturut-turut.
  • Pihak Tri bebas menentukan nominal pulsa yang dapat dipinjam oleh pengguna. 
  • Jika pihak Tri menyetujui pengajuan layanan BOS Tri, maka pengguna akan mendapat notifikasi persetujuan dari pihak Tri.
  • Pihak Tri dapat menolak permohonan Pelanggan untuk menggunakan layanan BOS Tri.
  • Pengembalian terhadap penggunaan layanan BOS Tri akan terjadi secara otomatis pada saat Pelanggan melakukan pengisian ulang pulsa.
  • Pengisian ulang pulsa melalui transfer KIKIPU dapat dilakukan untuk pengembalian layanan BOS Tri. 
  • Terdapat biaya jasa yang akan dikenakan kepada Pelanggan saat melakukan pengembalian pulsa sesuai jumlah yang tertera dalam notifikasi layanan. 

Cara Pinjam Pulsa Darurat 3 ke Operator

Untuk melakukan pinjaman pulsa 3 kepada operator, dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu melalui SMS atau melalui aplikasi Bima+.

1. Melalui SMS

Cara yang pertama yaitu melalui SMS atau dial phone. Cara ini sangat direkomendasikan karena setiap smartphone pastinya memiliki fitur ini.

1. Hubungi *805# melalui dial phone

2. Maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah. Pengguna tinggal memilih nominal pulsa tersedia yang ingin dipinjam.

3. Setelah itu klik tombol Send/Kirim dan tunggu notifikasi dari BOS Tri melalui SMS




2. Melalui Aplikasi Bima+

Selain menggunakan panggilan SMS, pengguna juga bisa melakukan pinjaman pulsa 3 menggunakan aplikasi Bima+. Tentunya pengguna harus menginstall lebih dulu aplikasinya yang tersedia gratis di Google Playstore.

1. Buka aplikasi Bima+ yang sudah terinstall, pastikan sudah memiliki akun untuk login kedalam aplikasi.

2. Setelah masuk ke halaman utama aplikasi, klik menu pencarian dan masukan kata kunci "Bima Loan" lalu cari

3. Kemudian klik tombol Ajukan

4. Maka akan tampil nominal pulsa yang dapat dipinjam oleh pengguna. Pilih nominal yang ingin dipinjam, lalu klik Ambil.

5. Kemudian klik Lanjut untuk mengkonfirmasi jumlah pulsa yang ingin dipinjam

6. Apabila peminjaman pulsa berhasil, maka akan muncul notifikasi seperti gambar dibawah


Itulah Cara Pinjam Pulsa Darurat 3 (TRI) Terbaru 2020 caranya terbilang cukup mudah bukan? Dengan begitu para pengguna Tri, tak usah khawatir apabila sedang dalam kondisi darurat pulsa. Namun jangan lupa untuk tetap mematuhi kebijakan dari pihak Tri ya, yaitu membayar pinjaman yang telah kamu pinjam. 

Blog authors

Afif Dalma
Afif Dalma
I'm a fast learner individual who loves the world of technology include: digital marketing, graphic design, blogging and programming.

No comments

Berkomentarlah dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan sopan :)