Game Tips

Update Terbaru Clash of Clans Hadirkan Town Hall 14, Hero Pets, dan Banyak lagi

Afif Dalma Afif Dalma
December 11, 2021
2 Comments
Home
Game
Tips
Update Terbaru Clash of Clans Hadirkan Town Hall 14, Hero Pets, dan Banyak lagi

Kabar baik datang dari game strategi paling favorit besutan Supercell, Clash of Clans. Pihak Supercell resmi melakukan update besar pertama Clash of Clans di tahun 2021. Update kali ini menghadirkan beberapa konten serta fitur-fitur baru yang membuat Clash of Clans semakin menarik untuk dimainkan, termasuk update Balai Kota 14 (Town Hall 14) yang pastinya sudah lama dinanti-nantikan oleh para Clasher,

Walaupun pengumuman mengenai update Town Hall 14 sudah ada sejak bulan Januari lalu, namun Supercell baru mengungkap tampilan eksklusifnya baru-baru ini. Selain itu, Supercell juga bakal menambahkan fitur baru yang bernama Hero Pets, beberapa konten akan ditambahkan pada update terbaru nanti. Yuk simak artikel ini untuk mengetahui info lebih lanjut mengenai update terbaru Clash of Clans bulan April 2021.


1. Balai Kota 14 (TH14)

Jika TH13 didominasi warna biru dengan tema ala-ala Salju, maka TH14 lebih didominasi dengan warna hijau dengan tema Hutan. Sama seperti sebelumnya, Town Hall 14 juga dilengkapi dengan Giga Inferno, setelah Town Hall dihancurkan, bom racun akan memberikan damage dan memperlambat musuh yang ada disekitarnya. Untuk mengupgrade ke Town Hall 14 perlu biaya sebesar 16 Juta Gold dengan waktu selama 20 Hari dan akan menambah Storage capacity Gold/Elixir 2 Juta, Dark Elixir 20.000, serta menambah Hitpoints menjadi 8900.


Mengupgrade ke Balai Kota 14 membuka:

  • 25x Tembok baru
  • 1x Bom Udara
  • 1x Mencari Tambang Udara
  • 1x Perangkap Kerangka
  • 1x Bom Raksasa
  • 1x Pet House


Level Baru Pertahanan, Bangunan, dan Perangkap:

  • Pondok Tukang Level 4
  • Laboratorium Level 12
  • Kastil Klan Level 10
  • Penyimpanan Emas Level 15
  • Penyimpanan Elixir Level 15
  • Penyimpanan Dark Elixir Level 9
  • Meriam Level 20
  • Tesla Tersembunyi Level 13 
  • Menara Bom Level 9
  • Menara Inferno Level 8
  • Eagle Artileri Level 5
  • Scattershot Level 3
  • Bom Level 10
  • Tembok Level 15


Level Pahlawan Baru:

  • Barbarian King Level 80 → Tinju Besi Level 16
  • Archer Queen Level 80 → Jubah Kerajaan Level 16
  • Grand Warden Level 55 → Eternal Tome + Life Aura Level 11
  • Royal Champion Level 30 → Mencari Perisai Level 6

Level Pasukan Baru:

  • Barbarian Level 10 (Barbarian Super level 10)
  • Archer Level 10 (Archer Super Super level 10)
  • Penghancur Tembok Level 10 (Penghancur Tembok Super level 10)
  • Penyembuh Level 7
  • Baby Dragon Level 8 (Inferno Dragon level 8)
  • Minion Level 10 (Minion Super level 10)
  • Valkyrie Level 9 (Valkyrie Super level 9)
  • Golem Es Level 6

Level Mantra Baru:

  • Clone Level 7
  • Poison Level 7

Balai Kota 14 Perubahan Khusus:

  • Biaya serangan dan nexting meningkat dari 1200 menjadi 1300
  • Batas rampasan penyimpanan Gold/Elixir meningkat dari 550k menjadi 600k
  • Batas rampasan penyimpanan DE meningkat dari 4,5k menjadi 5k
  • Jumlah rampasan Gold/Elixir maksimum dalam perang meningkat dari 130k menjadi 140k
  • Jarahan Max DE dalam perang meningkat dari 700 menjadi 750
  • Maksimal rampasan Gold di liga legenda meningkat dari 500k menjadi 550k
  • Gold/Elixir maksimum di keranjang jarahan meningkat dari 2,6 juta menjadi 2,8 juta
  • Max DE di keranjang jarahan meningkat dari 5,2k menjadi 5,6k
  • Gold/Elixir maksimum di keranjang jarahan reengagement meningkat dari 16 juta menjadi 17 juta
  • Max DE di keranjang jarahan reengagement meningkat dari 160k menjadi 170k
  • Gold/Elixir maksimum di Treasury meningkat dari 4 juta menjadi 4,4 juta
  • Max DE di Treasury meningkat dari 20k menjadi 22k


2. Battle Builders

TH14 memungkinkanmu untuk membuka fitur baru dari pondok tukang yaitu Battle Builders. Fitur baru ini memungkinkan Builder ikut berkonstribusi dalam menjaga desa Clasher apabila sedang diserang. Builder akan berusaha memperbaiki pertahanan di dekatnya selama pertempuran berlangsung.

Walaupun begitu, Builder tidak dapat memberikan damage dan tidak menjadi target pasukan musuh. Namun dengan menggunakan spell racun dan pembeku, kamu bisa memperlambat dan menghentikan Builder ketika sedang memperbaiki bangunan di dekatnya. Selain itu, jika kamu menggunakan spell petir ke bangunan yang sedang diperbaiki, maka menyebabkan Builder mengatur ulang target perbaikannya.

Dikarenakan Builder ikut berkonstribusi dalam pertempuran, maka otomatis Pondok Tukang menjadi bangunan bertahan sehingga dapat dihancurkan. Builder akan berhenti memperbaiki bangunan yang ditargetkan apabila Pondok Tukang miliknya telah hancur. Namun jangan salah, Pondok Tukang saat ini dapat menjadi bangunan bertahan, yang dapat menembak musuh yang menyerang.


3. Hero Pets

Dalam update kali ini, Supercell juga turut menghadirkan fitur baru lainnya yaitu Hero Pets. Fitur ini dapat digunakan ketika kamu sudah mencapai Balai Kota 14. Nantinya kamu dapat membeli bangunan baru bernama Pet House, yang merupakan tempat mengelola Hewan Peliharaan milikmu. Sebagai unit baru di Clash of Clans, tentunya Hero Pets sangat membantu saat melakukan serangan, apalagi masing-masing Pets memiliki kemampuan khusus.


L.A.S.S.I (High Jumper)

Anak anjing robot yang menggemaskan ini akan menyerang target di dekatnya dan bisa melompati tembok-tembok untuk menggigit kaki tukang pos ... dan di matanya, semuanya tampak seperti kaki tukang pos.

  • Kemampuan: Lompatan Tinggi. L.A.S.S.I dapat melompati tembok untuk menyerang target di sisi lain 
  • Target favorit: Dalam 2.5 Tiles of Hero
  • Jenis kerusakan: Target Tunggal
  • Target: Darat
  • Kecepatan gerakan: 32 

Electro Owl 

Penampilannya yang misterius, burung pemangsa superkonduktif ini diam-diam meluncur bersama Hero milikmu, yang secara otomatis memberi poin tambahan pada Hero yang dipasangkan dengannya. Dalam pertempuran, Electro Owl menembakkan serangan jarak jauh yang memantul ke target terdekat.

  • Kemampuan: Tegangan Tinggi. Serangan Electro Owl memantul ke target terdekat
  • Target favorit: Target Hero
  • Jenis kerusakan: Target Tunggal
  • Target: Darat dan Udara
  • Kecepatan gerakan: 20

Mighty Yak 

Meskipun makhluk ini tampak kurang mengancam karena memiliki wajah aneh dan berantakan, ternyata tengkorak dan tanduk Mighty Yak tidak bisa dianggap remeh. Sebab ia mampu menggunakan tanduknya untuk membuka jalan bagi rekannya dengan memberikan kerusakan ekstra pada Tembok.

  • Kemampuan: Penghancur Tembok. Mighty Yak memberikan damage ekstra ke tembok
  • Target favorit: Dalam 7 Tiles of Hero
  • Jenis kerusakan: Percikan Area
  • Target: Darat
  • Kecepatan gerakan: 24

Unicorn

Kuda poni jingkrak berkepala runcing ini tidak hanya berfungsi sebagai suar di malam hari bagi para pelancong yang tersesat dengan tanduknya yang bercahaya. Unicorn mampu menjadi penyembuh bagi rekannya, sebab Hero yang terkena pancaran regeneratifnya akan pulih dari damage yang telah diterima.

  • Kemampuan: Penyembuhan personal. Unicorn mengikuti dan menyembuhkan Hero yang dipasangkan dengannya
  • Target favorit: Hero
  • Tipe penyembuh: Target Tunggal
  • Target: Darat dan Udara
  • Kecepatan gerakan: 16 


4. Update lainnya

  • Perubahan Keseimbangan
  • Perubahan Donasi 
  • Tantangan Pemula
  • Perubahan Tantangan Musim
  • Perubahan Perekrutan Anggota Clan
  • Beberapa Pengurangan Biaya
  • Pencapaian Baru
  • Gameplay
  • Perubahan UI
  • Memperbaiki Bug


Nah itulah update terbaru Clash of Clans yang menghadirkan Town Hall 14, fitur baru serta beberapa perubahan lainnya. Tentunya update besar ini, membuat para Clasher makin semangat untuk meningkatkan desanya masing-masing.

Blog authors

Afif Dalma
Afif Dalma
I'm a fast learner individual who loves the world of technology include: digital marketing, graphic design, blogging and programming.

2 comments

  1. Rudi
    Rudi
    April 13, 2021
    CoC, tak ada matinya...😉
  2. Rudi
    Rudi
    April 13, 2021
    CoC, tak ada matinya...😉
Berkomentarlah dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan sopan :)